21 April 2019, Yuni Shara memasuki halaman pendopo rumah dinas Walikota Batu. Kehadirannya dengan memakai baju kebaya hitam terlihat elegan dan cantik. Artis yang asli lahir di Kota Batu ini langsung disambut kepala sekolah PAUD Terpadu Cahaya Permata Abadi dan penampilan drum band oleh-anak-anak TK Cahaya Permata Abadi.
Acara bertajuk Pentas Seni Kartini 2019 ini untuk memperingati Hari Kartini dan sebagai acara merayakan kelulusan bagi anak-anak TK B Cahaya Permata Abadi. Acara yang mengambil tema salah satu quote dari R.A. Kartini "Aku Mau" ini menampilkan berbagai atraksi seni seperti sulap, membaca puisi, menyanyi, menari, dan bermain drama.
Melihat anak didiknya tampil diatas panggung, terlihat senyum Yuni Shara. Bahkan artis cantik ini tidak segan-segan ikut berjoged dan menari dari tempat duduknya. Yuni semakin tak kuasa menahan badannya ketika melihat tari nusantara yang dipentaskan oleh anak-anak TK, Yuni langsung menggerakkan tangan dan badannya sambil bernyanyi Yamko Rambe Yamko.
Artis yang kini menetap di Jakarta ini menyanyikan lagu "Guruku Tersayang" bersama seluru anak didiknya di PAUD Cahaya Permata Abadi.
Berikut video thriller-nya